DINDI PASALIA

Selasa, 19 November 2019

SERVER secara singkat

*PENGERTIAN SERVER
            Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan (service) tertentu dalam sebuah jaringan komputer. Server didukung dengan prosesor yang bersifat scalable dan RAM yang besar, juga dilengkapi dengan sistem operasi khusus, yang disebut sebagai sistem operasi jaringan (network operating system). Server juga menjalankan perangkat lunak administratif yang mengontrol akses terhadap jaringan dan sumber daya yang terdapat di dalamnya, seperti halnya berkas atau alat pencetak (printer), dan memberikan akses kepada workstation anggota jaringan.





*MACAM DAN FUNGSINYA
         
          Terdapat berbagai macam jenis server yang ada dengan fungsi yang berbeda-beda, misalnya saja web server yang digunakan untuk menyimpan data dalam sebuah web, FTP server yang menangani perpindahan file (transfer file), mail server yang melayani urusan email para klien, database server untuk menyimpan berbagai macam data atau file dan lain sebagainya. Salah satu peran server yang paling penting adalah pada sebuah web hosting.
Secara sederhana, server bekerja atas permintaan dari sebuah klien.

Sebuah perangkat komputer yang dijadikan server biasanya dirancang sedikit berbeda dari komputer – komputer klient. Dalam hal spesifikasi perangkat dan juga dalam hal sistem operasi misalnya, spesifikasi perangkat komputer yang digunakan sebagai server harus dibuat tinggi (karena harus menangani lalu lintas data yang cukup besar), sedangkan sistem operasinya harus menggunakan sistem operasi khusus server seperti Windows Server atau pun Linux Ubuntu Server / Linuxt Mint Server.


Fungsi Server sesuai jenisnya :

  • Server Aplikasi. Server yang digunakan untuk menyimpan berbagai macam aplikasi yang dapat diakses oleh client.
  • Server Data. Server jenis ini di gunakan untuk menyimpan berbagai data , baik data yang belum diolah ataupun data yang sudah diolah menjadi informasi. data ini dapat di akses oleh client dengna bantuan aplikasi yang ada di server.
  • Server Proxy.  Server proxy berfungsi untuk mengatur lalu lintas di jaringan melalui pengaturan proxy. Orang awam lebih mengenal proxy server untuk mengkoneksikan komputer client ke Internet.
 Fungsi Server secara umum :
  • Melayani dan bertanggung jawab penuh terhadap permintaan data dari komputer klien.
  •  Menyediakan berbagai macam resource untuk dapat digunakan semua komputer klien yang masuk dalam jaringan, baik itu berupa perangkat keras maupun perangkat lunak/aplikasi.
  • Bertanggung jawab dalam mengatur lalu-lintas data.
  • Menyimpan berbagai file dan data untuk dapat diakses bersama-sama menggunakan protokol FTP.
  • Mengatur hak akses (permissions) ke dalam sebuah jaringan, sehingga tidak semua klien mampu mengakses data yang terdapat dalam komputer server.
  • Menyediakan aplikasi dan database yang mampu dijalankan di semua komputer klien.
  • Memberikan perlindungan untuk komputer klien dengan pemasangan firewall atau anti malware di komputer lain.

 Manfaat penggunaan komputer server 

Dari segi manfaat, jelas komputer server sangat di butuhkan dan mampu menghemat biaya menjadi lebih ekonomis.
Misalnya menggunakan komputer server, jika anda memiliki 1 printer katakanlah di sebuah sekolah atau perusahaan maka printer tersebut akan bisa di sharing ke semua pengguna lainnya sehingga dengan 1 komputer akan dapat di gunakan oleh semua client di dalam jaringan.

 Demikian penjelasan mengenai pengertian server, jenis server, fungsi, dan manfaat server. Semoga bermanfaat.

_______________________________________________💗_______________________________________________
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

About

BTemplates.com

Wikipedia

Hasil penelusuran

SCIENCE & TECHNOLOGY

Games & Multimedia

SERVER secara singkat

*PENGERTIAN SERVER             Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan (service) tertentu dalam sebuah jaringa...

Cari Blog Ini

BTemplates.com

Popular Posts